Resep Bika Ambon Asal usul, Recipe Bika Ambon Indonesian Dessert

Resep Bika Ambon  dan Asal usul

Apakah anda sudah tahu Kue Bika Ambon?

Bika ambon adalah kue pipih berwarna kuning, yang permukaannya kelihatan seperti pori-pori kulit manusia, dan bagian bawahnya keras, sisa dari tempaan panas di dasar loyang penganan yang umumnya terbuat dari bahan seperti tepung tapioka, telur, gula, dan santan. Selanjutnya bingka tersebut dimodifikasi dengan bahan pengembang berupa nira/tuak enau hingga berongga dan berbeda dari kue Bika asalnya.

Bika Ambon ini biasa tersaji dalam potongan persegi. Saat dimakan, citarasa legit tercampur dengan sensasi kenyal di lidah. Aroma harum pandan menyengat.

Untuk sekarang sudah ada banyak variasi bentuk dan rasa dari Bika Ambon dapat berupa rasa asli atau dapat ditambahkan rasa pandan, durian, keju atau coklat. Apakah anda sudah pernah mencoba Bika Ambon, memang harus dicoba makanan ini!

Apakah Bika Ambon berasal dari Ambon?

Bika ambon apakah dari ambon! Sebenarnya makanan ini berasal dari Medan dan merupakan dikenal sebagai oleh-oleh khas dan penganan nusantara kuliner khas Medan Kota Medan, Sumatera Utara.

Makanan ini mulai dikenal sejak tahun 1970 an di Medan di Kawasan Jalan Majapahit karena daerah ini sangat ramai dan menjadi pusat dengan penjual Bika Ambon.

Bika adalah kue khas Melayu yaitu Bika atau Bingka yang kemudian dimodifikasi dengan menambahkan pengembang dari bahan Nira atau tuak Enau agar dan menjadi berbeda dari kue Bika atau Bingka khas Melayu.(wikipedia)

Bika Ambon biasanya disajikan sebagai suguhan bagi para tamu sering kali dijadikan untuk sajian Lebaran. Resep dan proses mendiamkan adonan pemanggangan sangat penting dalam pembuatan bika ambon, pemasakan dan pembuatan nya memerlukan satu malam atau 12 jam. Akan terbayar dengan rasa kenikmatan dan kelegitan nya kemudian.

Anda akan banyak menemukan toko penjual Bika Ambon dikawasan Jalan Majapahit Medan dengan setidak nya ada 30 toko didaerah tersebut. Kawasan ini akan ramai dengan penyuka Bika Ambon dan akan lebih ramai lagi menjelang lebaran.

Asal Usul Bika Ambon:

Ada beberapa persepsi cerita tentang awal mula Bika Ambon dan belum ada kepastian nya dan darimana mana asal usul nya, beberapa cerita nya sebagai berikut:

- Menurut budayawan M Muhar Omtatok, kue bika ambon terilhami dari bika atau bingka makanan khas melayu dan disebut bika ambon karena pertama sekali dijual dan popular di simpang Jl Ambon-Sei Kera Medan.

- Nama Bika Ambon berasal dari Tanah Deli yaitu seorang Tionghoa melakukan eksperimen dengan sebuah kue di rumahnya kawasan Jalan Majapahit, Medan. Setelah matang, kue tersebut lalu dicobakan pada pembantunya pria asal Ambon dan dia menyukai dan dinamakan Bika Ambon.

- Bika Ambon adalah akronim dari Amplas Kebon, sebagaimana orang medan suka menyingkat kata. Berawal dari imigran yang tinggal di daerah Amplas sisi timur sungai disebut Amplas Kebon. Mereka membuat kue bikang dijual ke Kota Medan dan diminati oleh warga Belanda dan Tionghoa di kota Medan saat itu .

bacaJuga:
Onde Onde Resep dan asal usul Onde onde recipe Indonesian dessert

Ingin membuat dan tertarik membuat Bika Ambon coba 2 resep/recipe dibawah ini, selamat mencoba:

Resep Bika Ambon

Resep Bika Ambon Bulat ke 1:

Bahan biang:
100 gr tepung terigu
125 ml air
1 bungkus ragi instan

Bahan
225 gr tepung tapioka pak tani gunung
25 gr tepung ketan putih
7 butir telur

Bahan rebusan:
300 ml santan kental
1 ruas kunyit ( bs pake kunyit bubuk )
15 lmbar daun jeruk purut
2 batang serei geprek
2 lmbar daun pandan
300 g gula pasir
1/2 sdt garam.
Kayu manis

Cara:
Masak bahan rebusan sampai mendidih saring biarkan hangat.

Cara membuat:
- Aduk bahan biang diamkan 15 mt.
- Campur tepung tapioka, tepung ketan dan biang aduk rata.
- Masukan telur satu persatu sambil di aduk sampai 20 mt.
- Masukan bahan rebusan sedikit demi sedikit sambil di aduk 20 mt diamkn 2-3 jam
– Panaskan cetakan lumpur olesi dg sedikit margarin.
- Tuang adonan 3/4 cetakan biarkn berlubang, lalu tutup sebentar dan angkat.

Cetakan harus benar-benar panas agar seratnya cantik.
Kalau mau seratnya besar bisa di oven.

Resep Bika Ambon ke 2:

Bahan 
2 gelas tepung kanji
1 gelas tepung terigu
5 butir telur utuh
1 gelas gula pasir
3 gelas santan kental
1/2 sdt garam
1/2 sdt serbuk kunyit
3 lembar daun pandan
2 batang serai
15 lembar daun jeruk
2 sdm margarine
1 sdm ragi instant

Cara Membuat:
- Rebus santan daun pandan, serai, jeruk, garam hingga sampai menjadi 2 gelas santan lalu dinginkan
- Campur ragi dan tepung lalu uleni dengan santan yang telah dingin dan biarkan kurang lebih 30 menit
- Tambah kan gula aduk rata sambil di kocok sampai gula larut
- Tambah kan telur satu persatu sambil terus dikocok, sampai gula telur tercampur rata
- Lansung tuangkan adonan dalam loyang (jangan diaduk aduk lagi ) diam kan selama kurang lebih 3 jam
- Lalu masukkan ke oven yang sudah dipanaskan terlebih dulu
- Menggunakan api bawah dan tutup dibuka dikit
- Setelah kira kira 40 menit tutup rapat tutup oven panggang menggunakan api atas bawa selama 15~20 menit.
- Angkat dan siap disajikan

English:

Bika Ambon recipe 2:

Ingredients:
2 cups cornstarch
1 cup flour
5 whole eggs
1 cup sugar
3 cups thick coconut milk
1/2 tsp salt
1/2 tsp turmeric powder
3 pandan leaves
2 lemongrass stalks
15 lime leaves
2 tbsp margarine
1 tbsp instant yeast

Method:
- Boil pandan leaf coconut milk, lemon grass, oranges, salt until it becomes 2 cups of coconut milk then let it cool
- Mix the yeast and flour then knead with the cooled coconut milk and leave for about 30 minutes
- Add sugar, mix well while whisking until the sugar dissolves
- Add the eggs one by one while continuing to beat, until the egg sugar is well mixed
- Immediately pour the mixture into the pan (don't stir again) let it rest for about 3 hours
Then put it in the preheated oven
- Using the bottom fire and the lid is opened slightly
- After about 40 minutes, close the lid tightly and bake in the oven for 15-20 minutes.
- After cooked and ready to be served


Semoga berhasil dengan kedua resep dan recipe nya. Dan nikmati legit dan nikmat Bika Ambon sendiri.

terimakasih

[rumah]








Post a Comment

Previous Post Next Post